Kota Surakarta (Humas) – Bertempat di Pendhapi Gedhe, Kompleks Balaikota Surakarta, Selasa (04/06/2024) siang, telah dilaksanakan kegiatan Mangayubagyo Keberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH) Kota Surakarta Tahun 1445 H/ 2023 M. Acara ini merupakan salah satu tradisi tahunan yang bertujuan untuk memberikan doa restu dan dukungan kepada para Jamaah Haji yang akan berangkat ke tanah suci. Mangayubagyo Pemberangkatan Haji, selain mengundang sejumlah 460 orang JCH, juga dihadiri oleh berbagai Pejabat/ Pimpinan Daerah.
Pukul 13.00 WIB, Mangayubagyo resmi dibuka dan lanjut ke sesi sambutan. Sambutan pertama disampaikan oleh Hidayat Maskur, selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Surakarta. Hidayat melaporkan dalam sambutannya, total jumlah JCH dari Kota Surakarta yang siap berangkat untuk Kloter SOC 90 dan SOC 91, yakni 460 orang dari total 463 orang.
‘Satu orang telah berangkat duluan, dititipkan pada kloter 76 karena susulan (dari daftar cadangan). Dan yang dua jamaah ini sakit, kemarin masuk rumah sakit, jadi ini ditunda,’ ungkap Hidayat Maskur.
Selain itu, Hidayat Maskur juga melaporkan jadwal masuk asrama dan jadwal penerbangan keberangkatan jamaah menuju Arab Saudi. Hidayat Maskur memastikan bahwa seluruh JCH yang hadir sianh hari ini adalah Jamaahh yang siap berangkat, istithaah, dan tanpa kendala yang berarti.
Sambutan kedua disampaikan oleh salah satu perwakilan JCH, yang menyampaikan kesan dan pesan mengenai pelayanan haji yang telah diterima. Perwakilan JCH ini juga memberikan semangat dan pesan moral kepada sesama jamaah agar saling mendukung dan menjaga kesehatan selama menunaikan ibadah haji.
Setelah itu, prosesi penyerahan rompi sebagai identitas JCH Kota Surakarta serta bantuan obat-obatan dilakukan. Penyerahan ini merupakan simbol dukungan dan perhatian Pemerintah Daerah, dalam hal ini Pemerintah Kota Surakarta terhadap kesehatan dan kenyamanan para Jamaah selama di tanah suci.
Sambutan yang ketiga disampaikan oleh Teguh Prakosa, Wakil Walikota Surakarta. Dalam pesannya, Teguh Prakosa memberikan doa agar seluruh rangkaian ibadah haji tahun ini berjalan lancar dan para Jamaah dapat pulang ke tanah air sebagai haji yang mabrur. Beliau juga menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan kebersamaan selama menunaikan ibadah.
Di penghujung acara, usai ditutup oleh pembawa acara, dilakukan prosesi pamitan yang dipimpin oleh Gibran Rakabuming Raka, Walikota Surakarta, yang juga berkesempatan hadir, dengan diikuti oleh barisan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOMPINDA) Kota Surakarta. Pada sesi ini, Gibran Rakabuming Raka, menyalami satu per satu JCH, menunjukkan dukungan dan perhatian khusus kepada para jamaah.
Setelah selesai, JCH bergegas menuju bus masing-masing sesuai daftar pembagian. Pada Selasa siang, lima bus diberangkatkan dari Balaikota pukul 14.00 WIB menuju Asrama Haji Donohudan Boyolali. Kloter SOC 90 berjumlah 360 orang, terdiri dari 147 JCH dari Kabupaten Karanganyar dan 305 JCH dari Kota Surakarta, serta sejumlah petugas haji. Pukul 15.00 WIB, Kloter SOC 90 tiba di Asrama Haji Donohudan Boyolali dengan selamat.
Keesokan harinya, Rabu, 5 Juni 2024, pemberangkatan JCH Kota Surakarta berlanjut untuk Kloter SOC 91. Tim Pemberangkatan Haji Kankemenag Kota Surakarta telah bersiap sejak pukul 04.00 WIB di halaman Balaikota untuk melayani Jamaah. JCH yang tergabung dalam KBIH berkumpul di KBIH masing-masing dan tiba di Balaikota pukul 05.00 WIB. Tanpa turun dari bus, JCH melanjutkan perjalanan ke Asrama Haji menggunakan bus yang sama pukul 05.30 WIB. Sementara itu, JCH yang tidak ikut KBIH menuju Pendhapi Gedhe untuk dibagikan rompi haji dan mendapatkan informasi pembagian bus.
Terdapat total enam bus pada Rabu pagi yang diberangkatkan dari Balaikota pukul 05.30 WIB dan tiba di Asrama Haji Donohudan Boyolali pukul 06.00 WIB. Kedua kloter tiba dan masuk Asrama Haji tepat waktu, sesuai jadwal yang telah ditentukan. Setibanya di Asrama Haji, JCH turun di Gedung Jeddah untuk dilakukan beberapa proses baik administrasi dan kesehatan oleh Petugas Haji Embarkasi (yang berwenang) sebelum masing-masing mendapatkan informasi pembagian kamar.
JCH Kota Surakarta akan menginap di Asrama Haji hingga jadwal penerbangan yang telah ditentukan, yakni:
- Kloter SOC 90 akan terbang ke KIAA pada Rabu, 5 Juni 2024 pukul 16.30 WIB
- Kloter SOC 91 akan terbang ke KIAA pada Kamis, 6 Juni 2024 pukul 04.30 WIB
(Sumber: Informasi Update Jadwal Penerbangan Jamaah Haji dari Garuda Indonesia untuk Ketua PPIH Embarkasi Solo, tertanggal 3 Juni 2024)
Semoga seluruh JCH Kota Surakarta mendapatkan kelancaran dalam menunaikan ibadah haji dan kembali ke tanah air dengan membawa predikat haji yang mabrur. Selamat jalan dan semoga Allah SWT selalu melindungi dan memberkahi perjalanan ibadah haji ini. (rmd)