Sebanyak 94 anak-anak usia dini dari Kelompok Bermain dan Raudhatul Athfal Paripurna Al Ma’shum Surakarta (KB & RA Palma) mengikuti kegiatan latihan manasik haji di Kampus 2 SDI Diponegoro, Sabtu (5/11/2022). Kegiatan ini dimaksudkan sebagai pembelajaran usia dini sekaligus mengenalkan makna ibadah haji kepada siswa. “Kegiatan manasik ini merupakan cara mengenalkan makna ibadah haji kepada anak-anak KB dan RA Palma, menanamkan rasa syukur kepada Allah SWT., dan menanamkan nilai dan norma-norma keagamaan yang kuat sejak dini, terlebih dalam melaksanakan rukun islam yang kelima,” kata Wali kelompok A2, Nanik Rahayu saat dijumpai di SDI Diponegoro.
Nanik menjelaskan siswanya menggunakan pakaian layaknya jamaah haji di Mekkah serta mengikuti tahapan-tahapan dalam pelaksanaan ibadah umroh dan haji. Anak-anak tersebut begitu antusias mengikuti latihan manasik haji yang dipandu secara langsung oleh tim pelatihan manasik haji SDI Diponegoro. “Siswa diajak melaksanakan tahapan umroh sebelum haji. Beberapa tahapan umroh yang dilaksanakan oleh anak-anak diantaranya niat di miqot, sholat 2 rakaat di miqot, tawaf, sholat dua rakaat di depan ka’bah, sai, tahalul, dan minum air zamzam. Setelah itu, anak-anak melaksanakan tahapan ibadah haji, dimulai dari Bukit Arafah, Muzdalifah, Mina, lempar jumroh kubro, tahalul, tawaf, melempar jumrah ula, wustho, aqabah, dan tawaf,” papar Nanik.
Dengan adanya pelatihan manasik haji ini, ia berharap melalui pengenalan manasik haji ini nantinya siswa dapat mengetahui dan mengerti tata cara pelaksanaan ibadah haji, sehingga menambah wawasan islami siswa. “Semoga kegiatan ini menjadikan pribadi anak-anak yang sabar, kuat tangguh, dan bersemangat sehingga kelak bisa menjadi generasi sehat, smart, dan taat serta generasi terbaik bangsa dan memotivasi anak-anak untuk megerjakan ibadah haji ketika besar nanti. Aamiin,” harapnya.
Nanik mengungkapkan rasa terima kasih sebesar-besarnya kepada tim pemandu pelatihan manasik haji SDI Diponegoro yang telah ramah, sabar, dan ikhlas membimbing siswa KB & RA Palma. “Jazakumullah khairan katsiran atas diijinkannya anak-anak kami melaksanakan latihan manasik haji di kampus 2 SDI Diponegoro, dan juga kepada tim pemandu pelatihan manasik haji atas keramahan, kesabaran, dan keikhlasannya membimbing anak-anak kami. Semoga menjadi amal jariyah tim pelatihan manasik haji.” pungkasnya. (iba/my)